Aktualisasi Nilai-Nilai Pancasila di Era Modern
Isi Artikel Utama
Abstrak
Pancasila memuat beberapa nilai, yaitu ketuhanan, kemanusiaan, kerakyatan, persatuan, dan keadilan. Kelimanya adalah suatu permimpunan dan memiliki satu tujuan. Nilai-nilai yang berada dalam pancasila berlaku universal, dapat dipakai serta digunakan oleh negara lain. Jika ditinjau dari sejarah Indonesia, adalah buah nilai yang sudah lama ada, melekat, serta tumbuh kembang didasar yang paling dalam dari pribadi dan budaya bangsa Indonesia. Dunia saat ini dihadapkan dengan globalisasi. Globalisasi juga membawa perubahan dalam setiap aspek kehidupan manusia, dan juga menjadi tantangan untuk siap serta mampu bertahan disaat dunia mulai berubah. Pancasila sebagai dasar negara bisa menjadi benteng bagi segenap insan untuk menghadapi sisi negatif dari globalisasi. Pancasila sangat dibutuhkan dalam masa globalisasi ini menjadi pembatas buat menentukan budaya yg bisa diterima & berguna bagi Indonesia, juga pancasila pula menjadi indera buat menjaga eksistensi ruh bangsa Indonesia, karena diera globalisasi ini sekat-sekat antar negara seakan seakan transparan, sehingga segala pengaruh negara luar mudha masuk ke Indonesia.