Implementasi Strategi Guru di dalam Penerapan Program Penguatan Pendidikan Karakter untuk Meningkatkan Karakter Disiplin Siswa Ssekolah Dasar Kelas IV di DKI Jakarta
Isi Artikel Utama
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran guru dalam implementasi strategi guru di dalam penerapan program penguatan pendidikan karakter untuk meningkatkan karakter disiplin siswa sekolah dasar kelas IV DKI Jakarta. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Observasi dilakukan di lingkungan sekolah baik di luar ataupun di dalam kelas. Hasil analisis data yang didapatkan dari wawancara dan observasi, adalah guru di setiap sekolah sudah memahami apa itu pendidikan karakter. Strategi guru dalam menerapkan penguatan pendidikan karakter untuk meningkatkan karakter disiplin sudah cukup baik. Guru di sekolah sudah memahai apa itu pendidikan karakter. Sehingga strategi guru dalam menerapkan penguatan pendidikan karakter untuk meningkatkan karakter disiplin sudah cukup baik. Lingkungan kelas yang kondusif untuk meningkatkan karakter disiplin siswa ini penting diperhatikan terutama untuk tingkat sekolah dasar akan lebih mudah dikembangkan karakternya melalui bagian kegiatan/aktivitas kelas.