Pengaruh Sistem Pembelajaran Online Akibat Pandemi Terhadap Perilaku Sosial Mahasiswa STEI 2020
Main Article Content
Abstract
Menghadirkan atmosfer lingkungan yang baik dibutuhkan interaksi sosial yang sesuai norma, dan bukan saling berbenturan. Hukum dan perilaku erat hubungannya karena peran manusia tidak lepas dari hukum itu sendiri. Diharapkan dalam penelitian ini akan didapatkan hasil untuk mengetahui perubahan perilaku sosial Mahasiswa STEI ITB 2020 terhadap teman selama pembelajaran jarak jauh, mengetahui perubahan perilaku sosial Mahasiswa STEI ITB 2020 terhadap dosen selama pembelajaran jarak jauh, menjadikan refleksi untuk Mahasiswa ITB untuk melakukan pembenahan terhadap perilaku sosial Mahasiswa. Pada penelitian kali ini, dilakukan analisis terhadap data hasil kuesioner terhadap mahasiswa Sekolah Teknik Elektro dan Informatika angkatan 2020 sebagai subjek yang semenjak awal perkuliahan kegiatan belajar mengajar dilaksanakan dengan metode daring. Data yang diperoleh adalah data kuantitatif melalui teknik kuesioner. Sebanyak 57 responden telah diberi kuesioner. Telah ditemukan suatu tren terhadap perubahan perilaku sosial pada Mahasiswa STEI angkatan 2020. Melihat respon kuesioner yang telah disebarkan, sebagian besar responden merasakan perubahan terhadap kebiasaan dan perilaku mereka, terutama kurangnya interaksi dengan teman maupun pengajar. Kurangnya interaksi menyebabkan permasalahan lain, seperti kesulitan dalam mencari teman dan kurangnya motivasi untuk belajar. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan ini, kedepannya dapat dilakukan perombakan kembali akan perubahan perilaku sosial pada mahasiswa yang sesuai norma dan dapat juga diperhatikan aspek platform dalam mendukung sistem pembelajaran dalam jaringan dari sisi perubahan perilaku sosial dan moral.