PERAN ORANG TUA TERHADAP PENGUATAN NILAI-NILAI KARAKTER SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN CIVICS DISPOSITION PESERTA DIDIK

Isi Artikel Utama

Yoga Gandara
Yohana Oktaviani Lavan
Zulkifli Zulkifli

Abstrak

Permasalahan mengenai pembentukan karakter anak di masa Pandemi COVID-19 sangatlah penting, di tengah kondisi ini harus ada penanganan strategis untuk memulihkan dunia pendidikan. Orang tua memiliki peran yang penting untuk mewujudkan keberhasilan pembelajaran juga perubahan perilaku siswa. Perlunya peran utama orang tua saat Pembelajaran Jarak Jauh dalam menciptakan karakter anak yaitu membimbing atau sebagai panutan utama bagi anak-anaknya. Orang tua wajib berhubungan secara interaktif dengan sekolah dan masyarakat untuk mengembangkan pola pendidikan yang menekankan nilai-nilai karakter di saat Pandemi COVID-19 saat ini. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah studi literatur dan analisis wacana dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah library research. Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk meningkatkan kesadaran orang tua terhadap penguatan nilai-nilai karakter sebagai upaya meningkatkan watak kewarganegaraan anak selama pembelajaran daring atau jarak jauh di masa pandemic COVID-19.

Rincian Artikel

Bagian
Articles